Family Gathering, PWI Bekasi Raya Bangun Sinergitas dengan Transera Waterpark Harapan Indah

Family Gathering, PWI Bekasi Raya Bangun Sinergitas dengan Transera Waterpark Harapan Indah

Sabtu, 08 Juni

Family Gathering dan santunan anak yatim, PWI Bekasi Raya bangun sinergitas bersama Transera Waterpark Harapan Indah, Kota Bekasi, Sabtu (08/06/2024).


Bekasi, SUARA TOPAN - Family Gathering sekaligus santunan anak yatim, PWI Bekasi Raya bangun sinergitas bersama Transera Waterpark Harapan Indah, Kota Bekasi, pada Sabtu (08/06/2024).

Jalinan sinergitas itu, dihadiri ratusan keluarga wartawan yang tergabung dalam PWI Bekasi Raya dan puluhan anak yatim berjalan penuh kekeluargaan.

Ketua PWI Bekasi Raya, Ade Muksin dalam sambutannya pada acara Family Gathering mengucapkan banyak terima kasih kepada management Transera Waterpark yang telah menyambut baik kegiatan yang digelar.

"Saya sangat berterima kasih, kepada management Transera Waterpark, yang telah memberikan kesempatan kepada keluarga wartawan dan anak yatim mengisi liburan," kata Ade.

Ade juga mengharapkan kepada seluruh wartawan khususnya anggota PWI Bekasi Raya dapat bersinergi dengan Transera Waterpark, dalam upaya menjalin kemitraan ini.

Sebelumnya, Ketua PWI Peduli Bekasi, Alfiyan yang menggagas kegiatan Family Gathering dalam sambutannya mengharapkan, agar seluruh wartawan anggota PWI Bekasi Raya dapat menjaga tali silaturahmi dengan management Transera Waterpark.

"Jangan ada dusta di antara kita. Hendaknya kebersamaan ini dapat terus terjalin dengan baik. Dengan saling mengisi dan saling menghargai," kata Alfiyan.

Dikatakannya, kegiatan Family Gathering PWI Bekasi Raya ini, adalah yang pertama dilaksanakan dalam kepemimpinan Ade Muksin sebagai Ketua PWI Bekasi Raya.

"Saya sangat mengharapkan agar jalinan silaturahmi ini dapat terus berjalan dengan baik. Dan saya mengucapkan banyak terima kasih atas kebijakan yang telah diberikan management Transera Waterpark," kilah Alfiyan.

Sementara Manager Markom Transera, Jemy mewakili General Manager Transera, Zaki Afifi mengharapkan sinergitas yang telah terbangun antara PWI Bekasi Raya dengan Transera Waterpark dapat berjalan dengan baik.

"Kami sangat mengharapkan silaturahmi dapat terus terjalin, sehingga ke depannya menjadi lebih baik lagi," kata Jemy.

Menurut Jemy, pihaknya sangat berterima kasih kepada wartawan yang tergabung dalam PWI Bekasi Raya, yang telah membantu mensosialisasikan setiap kegiatan yang dilaksanakan Transera Waterpark.

Pihaknya sangat mengharapkan, hubungan kemitraan ini dapat berjalan secara berkesinambungan. Karena, banyak kegiatan lain di Transera Waterpark yang membutuhkan sosialisasi dari wartawan, sehingga masyarakat dapat lebih mengenal Transera Waterpark. (*).  
 

TerPopuler