Pardan, SH Aktivis Buruh Juga Caleg Gelar Silaturahmi bersama Warga Rajeg Tangerang

Pardan, SH Aktivis Buruh Juga Caleg Gelar Silaturahmi bersama Warga Rajeg Tangerang

Jumat, 19 Januari


Kabupaten Tangerang, SUARA TOPAN - Aktivis buruh Pardan, SH yang juga caleg dari partai buruh no 4 dari dapil 4 gelar silaturahmi dengan warga Kampung Daun, Desa Pengarengan, Kecamatan Rajeg, pada Kamis (18/12024) malam.

Acara Silaturahmi yang bertempat di rumah salah satu warga dengan tema Salam Satu Pintu ( SASATU ), Pardan mengajak masyarakat umum dan khususnya kaum buruh yang berada di dapil 4 untuk memenangkan Partai Buruh dan memilih wakil di legislatif,dengan demikian setiap aspirasi dan keluhan warga dapat terwakili di pemerintahan.
 



"Perjuangan Partai Buruh fokus pada kelas pekerja terutama bagaimana UU Cipta Kerja (Omnibus law ) itu di cabut oleh pemerintah karna saya tau betul UU tersebut sangat di rasakan oleh para pekerja",terangnya.

Lebih lanjut Pardan menyampaikan,selain kaum buruh,UU Omnibu law dampaknya dapat di rasakan oleh masyarakat umum,seperti petani,nelayan dan pedagang kecil.

"Oleh karena pada setiap kesempatan saya mengajak kepada masyarakat umum khususnya yang ada di dapil 4,yang meliputi Kecamatan Rajeg, Pasar Kemis, Sindang Jaya untuk memenangkan Partai Buruh dan Caleg-Calegnya",ajaknya.

"Saya dapilnya 4,nomor urutnya 4,pemilunya tahun 2024, yuk coblos nomor 4 dari partai buruh",pungkasnya. (Sarmidi). 

TerPopuler