Septic Tank yang dibangun Dinkes gunakan dana Bandek tahun 2021 di tiga Kelurahan di Kecamatan Bantargebang. |
Kota Bekasi, SUARA TOPAN - Pemerintah Kota Bekasi melalui Dinas Kesehatan setempat, merealisasikan pembangunan Septic Tank bagi warga di tiga kelurahan yakni, Kelurahan Bantargebang, Cikiwul, Sumur Batu dan Ciketing Udik, Jumat (15/10/2021).
Dalam program Sanitasi masyarakat untuk Kecamatan Bantargebang tersebut, Pemerintah Kota Bekasi membangun sedikitnya 700 Septic Tank dengan asal dana Bantuan DKI (Bandek) tahun 2021.
Pantauan, pembangunan ratusan Septic Tank itu di rumah-rumah warga. Dengan tujuan tidak lagi sembarangan dalam membuang 'hajat'.
Ketua Badan Kemakmuran Masyarakat (BKM) Kelurahan Sumur Batu Happy Chaerul Saleh yang akrab disapa Iyung mengatakan, di Kelurahan Sumur Batu penataan sanitasi dengan pembangunan Septic Tank sebanyak 700 titik.
Adapun lokasi pembangunan kata dia, tersebar di rumah-rumah warga yang belum memiliki WC atau Jamban.
Dirinya berharap, dengan dibangunnya Septic Tank tidak ada lagi warga yang yang membuang kotoran sembarangan tempat. Misalnya di kebun atau di sungai. Karena dengan dibangunnya Septic Tank sudah mempunyai Jamban atau WC sebagaimana yang selama ini diinginkan.
"Kami mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kota Bekasi dengan ditatanya santitasi di permukiman padat penduduk dengan pembangunan Septic Tank di lingkungan. Khusus di Kelurahan Sumur Batu dapat dipastikan akan menjadi bersih dan sehat," tuturnya. (par).