TMMD Ke- 110 Kodim 0509/Kab Bekasi Dibuka, Diwarnai Baksos

TMMD Ke- 110 Kodim 0509/Kab Bekasi Dibuka, Diwarnai Baksos

Selasa, 02 Maret

Pemberian sembako kepada masyarakat tidak mampu yang dilaksanakan dalam rangkaian TMMD ke- 110 TA. 2021 Kodim 0509/Kabupaten Bekasi, Selasa (2/3/2021)

Kab Bekasi, SUARATOPAN - Bakti Sosial (Baksos) ikut mewarnai pembukaan TMMD ke-110 TA. 2021 Kodim 0509/Kab Bekasi dengan pemberian paket sembako kepada masyarakat sekitar di wilayah Kecamatan Setu - Kabupaten Bekasi, pada Selasa (02/03/2021). 


Sebab, selain dari pekerjaan sejumlah pembangunan fisik, Satgas Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) berbagi paket sembako terhadap masyarakat yang merupakan salah satu dari program Non Fisik dari TMMD ke-110 pada Tahun 2021 tersebut.

Secara simbolis pun, pemberian sembako dilakukan dan diwakilkan masyarakat. Yang kemudian, dengan menggandeng pemerintah Desa Kertarahayu, penyaluran sembako dipastikan sesuai dengan target sasaran.

"Alhamdulillah kita akan terus berbuat yang terbaik, dengan selalu bergerak di bidang sosial kemasyarakatan ini," kata Letkol Kav Tofan Tri Anggoro, Dandim 0509 beserta Catur Budi (Kades), usai pemberian sembako secara simbolis.

Disampaikannya, bahwa penyaluran sembako tersebut, salah satunya untuk meringankan beban masyarakat yang tidak mampu, apalagi di masa Pandemi Covid-19 ini masyarakat sangat membutuhkan.

Lebih lanjut, Dandim berpesan, Sinergitas dengan pemerintah dan warga juga harus terus selalu rawat dimanapun berada, baik di lokasi TMMD maupun di desa-desa yang lain.

“Ini merupakan wujud dari kemanunggalan TNI dengan rakyat. Saya yakin, apa yang kita lakukan pasti sangat bermanfaat bagi sesama,” ujarnya.

Diketahui, pada program fisik dan non fisik TMMD ke-110 ini menyentuh perihal kebutuhan dasar masyarakat. Pada pembangunan fisik yang telah dan dalam proses pengerjaan yakni pembangunan jalan rabat beton penghubung desa, rumah isolasi Covid-19 atau rumah singgah, satu posko Covid-19 dan bak pembagi air.

Selain itu, sejumlah pelayanan pun digalakkan secara gratis. Seperti pelayanan kesehatan, pembuatan dokumen kependudukan, layanan implan KB, pengurusan ijin usaha UMKM maupun pelayanan konsultasi pra nikah.

Tak berhenti disitu, pemberian wawasan kebangsaan dan penyuluhan pencegahan terorisme juga akan menghiasi pelaksanaan TMMD selama 30 hari di Desa Kertarahayu, Kecamatan Setu, Kabupaten Bekasi - Jawa Barat. (YH). 

TerPopuler