TMMD Gelar Sosialisasi Bahaya Narkoba, Warga Ingin Tau,..!!

TMMD Gelar Sosialisasi Bahaya Narkoba, Warga Ingin Tau,..!!

Rabu, 10 Maret

Warga Desa Kertarahayu dalam mengikuti Sosialisasi tentang Bahaya Narkoba

Kabupaten Bekasi, SUARATOPAN - Keingintauan warga terhadap Sosialisasi yang digelar tentang Bahaya Narkoba di kegiatan TMMD ke- 110 Kodim 0509/Kab Bekasi.

Warga Kertarahayu, Kecamatan Setu ini, Ingin tau dan belajar memahami tentang Bahaya Narkoba.

"Saya masih bingung soal penanganan Narkoba untuk itu saya ikut pembinaan, sosialisasi tentang Bahaya Narkoba oleh BNK pada TMMD ini," ucap Ketua RT 06 Asep.

Dengan adanya sosialisasi ini dirinya setidaknya memahami bagaimana langkah dan tindakan jika di wilayahnya terjadi suatu peristiwa yang menyangkut tentang narkoba.

"Alhamdulillah, Saya dapet ilmu. Insya Allah bermanfaat untuk kehidupan dan bisa menerapkannya jika terjadi peristiwa," ujarnya.

Dirinya meyakini, walaupun diwilayahnya tidak ada peredaran narkoba tapi dengan adanya penyuluhan atau sosialisasi tentang bahaya narkoba setidaknya ada antisipasi atau langkah jika terjadi.

"Sekarang setidaknya kami paham jadi ketika ada apa-apa bisa ngambil langkah," singkatnya. (Red).

TerPopuler