Komunikasi Dandim 0509/Kab Bekasi Letkol Kav Tofan Tri Anggoro bersama Kader Posyandu dan Bidan Desa dalam cerita pelayanan kesehatan yang berlangsung di Kp. Cisaat Ciloa, Desa Kertarahayu - Setu |
Kabupaten Bekasi, SUARATOPAN - Ibu-ibu Kader Posyandu di Kp. Cisaat Ciloa tetap berikan pelayanan kesehatan bagi Ibu dan anak, walaupun dengan segala fasilitas yang masih terbatas, untuk mengurangi kasus anak kerdil atau stunting di indonesia.
Dengan adanya program TMMD ke- 110 oleh Kodim 0509/Kabupaten Bekasi, para Kader dan Bidan Desa pun tersenyum, sebab dari sasaran fisik TMMD membangun fasilitas sarana Posyandu yang diharapakannya.
Seperti yang diucapakan, salah seorang Kader Posyandu Matahari Lima misalnya, menceritakan, dengan tempat yang berpindah-pindah (rumah- kerumah) mereka tetap melayani warga Kp. Cisaat Ciloa, dengan penimbangan balita dan pemberian vitamin untuk anak, mereka tetap melaksanakan penerapan Protokol Kesehatan Covid-19.
"Walaupun di masa pandemi kita tetap melaksanakan pemeriksaan terhadap Ibu dan balita, kita lakukan secara dor to dor," ucapnya.
Dengan jumlah 8000 Kepala Keluarga dan 650 jumlah anak balita yang ada di Desa Kertarahayu dan sebanyak 65 balita harus dapat terlayani secara rutin dan berkala. Dengan hambatan dan tempat yang tidak mendukung dengan akses jalan yang sulit dilalui di Desa Kertarahayu, hal ini menjadi perhatian Pemerintah Kabupaten Bekasi.
Sehingga, atas kerjasama pihaknya dengan Kodim 0509/Kab. Bekasi dalam rangka percepatan pembangunan sarana dan prasarana pelayanan kesehatan dan akses jalan dapat terwujud.
Kemudian, dijelaskan Letkol Kav Tofan Tri Anggoro, Dandim 0509/Kab. Bekasi yang juga selaku Dansatgas TMMD, bahwa dengan telah dibangunnya Posyandu dan akses jalan, pihaknya berharap, agar masyarakat dapat memanfaatkan fasilitas tersebut.
"Apa yang dihasilkan dalam program TMMD ini, diharapkan dapat bermanfaat bagi warga dan kita jaga demi kepentingan bersama," ujarnya.
Sementara itu, Amalia Iryanti selaku Bidan Desa beserta lima Kadernya Atin Lestari dan lainnya, mengatakan dengan adanya pembaangunan posyandu dan akses jalan yang di motori oleh Kodim 0509/Kab. Bekasi, dengan program TMMD ke 110 sangat mendukung tugasnya dalam pelayanan kesehatan hususnya Ibu dan anak di Desa Kertarahayu.
"Posyandu dan fasilitas tempat bermain anak serta di lengkapi dengan aplikasi moderen, mempermudah kami selaku petugas di lapangan dalam mengontrol warga khususnya Ibu dan anak yang memang membutuhkan pertolongan dengan cepat, kami berharap dengan adanya pembangunan ini kesulitan masyarakat dalam kesehatan dapat teratasi, hususnya ibu dan anak," ungkapnya. (Red).