Koramil 05 Hadiri Rakor Muspika Cibitung Percepatan Penanganan Covid-19 Di Wilayah

Koramil 05 Hadiri Rakor Muspika Cibitung Percepatan Penanganan Covid-19 Di Wilayah

Senin, 07 Desember

Rapat koordinasi Muspika Cibitung mengenai percepatan dan penanganan Covid-19 serta pembahasan lain di wilayah, Senin (7/12/2020)

 

Cibitung, Kab Bekasi, SUARATOPAN - Tim Gugus Tugas Kecamatan yang juga Muspika Cibitung melakukan rapat koordinasi penanganan Covid-19, Kesiapan Penanggulangan banjir dan pengamanan Kesiapan Pam Natal dan Tahun Baru, yang berlangsung di Diruang Kerja Camat Cibitung, Senin pagi (7/12/2020).

Dalam rapat tersebut hadir, Encun Sunarto
Camat Cibitung, AKP Akta Wijaya Pramasakti Kapolsek Cikarang Barat, Kapten Inf Agung Purnomo Danramil 05/ Cibitung, Sarkum Lurah Wanasari Kepala Puskesmas Wanasari dr. Kristina Ginting,
Kepala Puskesmas Wanajaya Dr. Diah,
Kepala Puskesmas Sukajaya Sahroni dan
Ali Sodikin Satpol PP Cibitung.

Kapten Inf Agung Purnomo selaku Danramil 05/Cibitung dalam rapat menyamaikan, bahwa rapat koordinasi tiga Pilar dan jajaran Muspika untuk mengetahui data Covid-19 terkini dan penanggulangannya.

"Kita (tiga pilar- red) giatkan woro-woro dan himbauan di setiap Desa, sebab wilayah Cibitung masih tinggi angka Covid-19. Terkait acara kerumunan dan keramaian seperti maulid dan lainnya perlu kita tekankan harus sesuai protokol kesehatan," kata Danramil.

Disampaikan juga Encun Sunarto selaku Camat, pihaknya berterima kasih kepada TNI dan Polri atas kerjasamanya penetrasi guna cegah penyebaran Covid-19.

"Selain tadi, TNI dan Polri juga Konsentrasi masalah Penanggulangannya, ini merupakan peran TNI, Polri keseriusan dalam Penanggulangan Covid-19," ujarnya.

Pihaknya pun berharap, dikarenakan wilayah Wanasari sangat padat penduduk dan kerumunan masyarakatnya, maka dalam hal ini perlu perketatan.

"Saya himbau dalam keramaian maupun kerumunan, agar selalau diterapkannya 3M (memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak)," imbuhnya. (YH). 

TerPopuler