Iptu Taba Prihatin, SH. (kanan) Sunardi Lintang (tengah) dan Naftali Pasiwarissa (kiri), saat diwawancarai SUARATOPAN.COM usai pelantikan. Sabtu (11/7/2020) |
Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi, SUARATOPAN.COM - Pelantikan dan Pengukuhan DPD Pergerakan Anti Napza Nusantara Amartha (PANNA) Kabupaten Bekasi periode 2020 - 2025 dilakukan dan dihadiri jajaran pengurus Pusat, Provinsi, unsur Mupika, Kepala Desa dan Ormas.
Pelantikan tersebut dilaksanakan di gedung PGRI Lapangan Kobra, Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi, Jawabarat. Sabtu (11/7/20).
Tujuan dibentuknya pengurus DPD PANNA Kabupaten Bekasi yakni, turut peran aktif untuk menyelamatkan seluruh anak bangsa (generasi- red) dalam menjauhkan mereka dari bahaya narkotika, psikotropika, dan obat-obatan terlarang.
Dalam kesempatan itu, perwakilan Polres Metro Bekasi yang diwakili Kaur Bid OP Resnarkoba Iptu Taba Prihatin, SH. menyampaikan, selamat datang dan bergabung dengan telah dikukuhkannya pengurus PANNA di Kabupaten Bekasi.
"Kami akan mensupport penuh, kita saling support, kita secara bersama-sama bersemangat untuk menanggulangi bahaya narkoba di Kabupaten Bekasi," kata Taba
Taba pun mengungkapkan, pihaknya selama ini, telah bekerjasama dengan beberapa organisasi yang bergerak dalam Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN). Sehingga dengan bergabungnya PANNA diharapkan akan lebih menambah kekuatan untuk P4GN.
"Kita berharap kedepan, dengan bergabungnya (PANNA- red), kita bertambah kekuatan. Kita sebagai pasukan garda terdepan harus fokus dan diharapkan dapat menurunkan secara signifikan, baik pengguna maupun peredaran gelap narkoba di Kabupaten Bekasi ini," terangnya.
Kemudian, ditempat yang sama disampaikan Sunardi Lintang, Ketua DPD PANNA Kabupaten Bekasi, dalam waktu dekat, pihaknya terlebih dahulu akan melaporkan keberadaan PANNA ke Kesbangpol, kemudian melakukan kunjungan ke beberapa instansi terkait (Polres/Sat Narkoba) untuk dapat bersinergi sesuai program kerjanya.
Selain itu, dijelaskannya, dalam program kerja pencegahan/pembinaan yang akan Ia lakukan, yakni melakukan penyuluhan di Sekolah Negeri dan Swasta (SD, SMP, SMA dan Perguruan tinggi), dan bahkan perusahaan.
"Salah satu program kami, adalah penyuluhan mulai dari di tingkat SD hingga Perguruan tinggi dan bahkan perusahaan di wilayah Kabupaten Bekasi," ujarnya.
Selain itu, ditambahkan, Naftali Pasiwarissa selaku ketua DPW PANNA Jabar, bahwa awal pergerakan akan dilakukan pada tingkat sekolah, untuk melihat dan mengetahui generasi yang bersih dari narkoba. Dengan melakukan penyuluhan dan edukasi P4GN dengan tujuan anak-anak agar tidak terjerumus dengan narkoba.
"Intinya yang lebih utama, anak-anak kita jangan sampai terjerumus diajak, diojok, dan segalanya, yang mana kita sebagai orang tua lupa dengan anak yang sedang bermain di tempat yang berbahaya," jelasnya.
"Dan intinya lagi, Kami DPD Jabar menyerahkan penuh kepada DPD di Kab/Kota se- Jabar, untuk melakukan edukasi dan penyuluhan khususnya dalam upaya Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan Peredaran Gelap Narkoba," tandasnya. (YH/Red).