Cibitung, SUARATOPAN.COM - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bekasi kembali menggelar Lomba Desa tahun 2019, untuk mengevaluasi kinerja pembangunan desa pada tahun 2017-2018, yang dilaksanakan di aula kantor desa Muktiwari, Kecamatan Cibitung, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat.
Desa muktiwari sendiri memiliki tekad dan cita-cita kedepannya, dengan mewujudkan desa Muktiwari juara.
Camat Cibitung H.Hasan Basri, Menyampaikan, lomba desa ini, dalam rangka menilai atau mengevaluasi kinerja Kepala desa tahun 2019 dan pembangunan desa tahun sebelumnya, walau pun Kepala Desanya baru menjabat 6 bulan, sehingga dari hasil kinerja pembangunan yang ada di Muktiwari dianggap untuk mewakili dari 6 desa dan 1 Kelurahan yang ada di Kecamatan Cibitung.
"Kita tunjuk Desa Muktiwari yang sebelumnya hasil seleksi dapat mewakili desa-desa yang ada di Kecamatan Cibitung, dan kepala desanya ini baru menjabat 6 bulan," ujar Camat saat menyampaikan sambutan, Rabu, (27/3/2019).
Selain itu, lanjut Camat, pihaknya berharap dalam lomba desa ini semuanya bersinergi, baik desa maupun kecamatan, dan juga melihat tingkat partisipasi masyarakat dalam membangun dan mengembangkan pembangunan pemerintah desa maupun kemasyarakatan khususnya di Cubitung akan lebih baik lagi.
Menurutnya, Evaluasi yang dilakukan ini, bukan hanya melihat fisik pembangunannya saja, namun sekaligus mengevaluasi kinerja Kepala Desa dan pegawainya, Administrasi Desa maupun evaluasi pemerintah dan evaluasi kewilayahan. Pihaknya menyarankan kepada para kepala desa dan aparatur desa yang ada di Kecamatan Cibitung untuk selalau tertib administrasi, sehingga semua kegiatan yang dilaksanakan didesa sesuai dengan perencanaan program dan menghasilkan kinerja yang diharapkan.
"Mari sama-sama kita tertib administrasi, sebab administrasi ini penting dalam pemerintahan, seperti, kita mengelola dana Pusat (APBN), Provinsi, maupun Kabupaten (APBD)," terangnya.
"Tertib Administrasi ini harus dibiasakan, jangan saat ada pemeriksaan saja atau pun akan ada lomba saja, jadi harus dibiasakan setiap saat maupun setiap waktu kita harus tertib administrasi," Imbaunya.
Kemudian, disampaikan Ketua Tim penilai lomba desa H. Soghiana Kepala Bidang Penguatan Kelembagaan, Pengembangan Partisipasi Masyarakat, Pihaknya dalam mewakili sambutan Plt Bupati Bekasi, menyampaikan, bahwa lomba desa merupakan bentuk efektifitas tingkat perkembangan desa, kemajuan, kemandirian, keberlanjutan, pembangunan, kesejahteraan masyarakat serta partisifatip masyarakat secara gotong royong dan swadaya.
Diketahui, bahwa lomba desa dilaksanakan secara berjenjang dan berkelanjutan, mulai dari evaluasi diri desa masing-masing, lanjut tingkat kecamatan, Kabupaten, provinsi, maupun tingkat Nasional. Sesuai peraturan Mendagri no 81 th 2015 tentang perkembangan desa/kelurahan, dengan tahapan, evaluasi diri desa, perkembangan desa, lomba desa, pekan inovasi perkembangan desa dan desa website.
Menurut Soghiana Timnya ini dari DPMD, melainkan yang tergabung dari beberapa Dinas diantaranya, yang akan mengevaluasi lomba desa tersebut. "Tim ini bukan hanya dari Dinas PMD saja, kami tergabung dari beberapa Dinas dalam rangka evaluasi kinerja Kepala desa dan perangkatnya, evaluasi admistrasi, evaluasi pemerintah dan evaluasi kewilayahan, sehingga manfaat lomba desa ini, akan lebih dirasakan," terangnya.
Sementara menurut Kepala Desa Muktiwari Bahrudin, dalam evaluasi kinerja pembangunan desa ini merupakan Expose pembangunan desa Muktiwari, Kecamatan Cibitung, Kabupaten Bekasi tahun 2017-2018, dilombakan pada Tahun 2019, Namun dalam kinerja dirinya dan perangkat desanya siap dalam perhelatan lomba desa.
“Dalam exspos ini, Desa Muktiwari untuk sekarang merupakan desa terbaik se- Kecamatan, Kami mewakili enam desa dan satu Kelurahan. Saya bangga, saya pegang kepercayaan ini, walaupun saya baru menjabat sekitar enam bulan," ujarnya.
Harapannya ke depan, lanjut Bahrudin, pihaknya akan berusaha lebih baik lagi untuk terus meningkatkan kinerja dalam segala bidang. "Menang dan kalah itu hal yang biasa dalam suatu kompetisi, tetapi itu bukanlah target kami, yang penting kami sudah membuktikan dengan segala kemampuan untuk kemajuan desa Muktiwari kedepan,” Jelasnya. (Red).
by : Yayat Hidayat
Desa muktiwari sendiri memiliki tekad dan cita-cita kedepannya, dengan mewujudkan desa Muktiwari juara.
Camat Cibitung H.Hasan Basri, Menyampaikan, lomba desa ini, dalam rangka menilai atau mengevaluasi kinerja Kepala desa tahun 2019 dan pembangunan desa tahun sebelumnya, walau pun Kepala Desanya baru menjabat 6 bulan, sehingga dari hasil kinerja pembangunan yang ada di Muktiwari dianggap untuk mewakili dari 6 desa dan 1 Kelurahan yang ada di Kecamatan Cibitung.
"Kita tunjuk Desa Muktiwari yang sebelumnya hasil seleksi dapat mewakili desa-desa yang ada di Kecamatan Cibitung, dan kepala desanya ini baru menjabat 6 bulan," ujar Camat saat menyampaikan sambutan, Rabu, (27/3/2019).
Selain itu, lanjut Camat, pihaknya berharap dalam lomba desa ini semuanya bersinergi, baik desa maupun kecamatan, dan juga melihat tingkat partisipasi masyarakat dalam membangun dan mengembangkan pembangunan pemerintah desa maupun kemasyarakatan khususnya di Cubitung akan lebih baik lagi.
Menurutnya, Evaluasi yang dilakukan ini, bukan hanya melihat fisik pembangunannya saja, namun sekaligus mengevaluasi kinerja Kepala Desa dan pegawainya, Administrasi Desa maupun evaluasi pemerintah dan evaluasi kewilayahan. Pihaknya menyarankan kepada para kepala desa dan aparatur desa yang ada di Kecamatan Cibitung untuk selalau tertib administrasi, sehingga semua kegiatan yang dilaksanakan didesa sesuai dengan perencanaan program dan menghasilkan kinerja yang diharapkan.
"Mari sama-sama kita tertib administrasi, sebab administrasi ini penting dalam pemerintahan, seperti, kita mengelola dana Pusat (APBN), Provinsi, maupun Kabupaten (APBD)," terangnya.
"Tertib Administrasi ini harus dibiasakan, jangan saat ada pemeriksaan saja atau pun akan ada lomba saja, jadi harus dibiasakan setiap saat maupun setiap waktu kita harus tertib administrasi," Imbaunya.
Kemudian, disampaikan Ketua Tim penilai lomba desa H. Soghiana Kepala Bidang Penguatan Kelembagaan, Pengembangan Partisipasi Masyarakat, Pihaknya dalam mewakili sambutan Plt Bupati Bekasi, menyampaikan, bahwa lomba desa merupakan bentuk efektifitas tingkat perkembangan desa, kemajuan, kemandirian, keberlanjutan, pembangunan, kesejahteraan masyarakat serta partisifatip masyarakat secara gotong royong dan swadaya.
Diketahui, bahwa lomba desa dilaksanakan secara berjenjang dan berkelanjutan, mulai dari evaluasi diri desa masing-masing, lanjut tingkat kecamatan, Kabupaten, provinsi, maupun tingkat Nasional. Sesuai peraturan Mendagri no 81 th 2015 tentang perkembangan desa/kelurahan, dengan tahapan, evaluasi diri desa, perkembangan desa, lomba desa, pekan inovasi perkembangan desa dan desa website.
Menurut Soghiana Timnya ini dari DPMD, melainkan yang tergabung dari beberapa Dinas diantaranya, yang akan mengevaluasi lomba desa tersebut. "Tim ini bukan hanya dari Dinas PMD saja, kami tergabung dari beberapa Dinas dalam rangka evaluasi kinerja Kepala desa dan perangkatnya, evaluasi admistrasi, evaluasi pemerintah dan evaluasi kewilayahan, sehingga manfaat lomba desa ini, akan lebih dirasakan," terangnya.
Sementara menurut Kepala Desa Muktiwari Bahrudin, dalam evaluasi kinerja pembangunan desa ini merupakan Expose pembangunan desa Muktiwari, Kecamatan Cibitung, Kabupaten Bekasi tahun 2017-2018, dilombakan pada Tahun 2019, Namun dalam kinerja dirinya dan perangkat desanya siap dalam perhelatan lomba desa.
“Dalam exspos ini, Desa Muktiwari untuk sekarang merupakan desa terbaik se- Kecamatan, Kami mewakili enam desa dan satu Kelurahan. Saya bangga, saya pegang kepercayaan ini, walaupun saya baru menjabat sekitar enam bulan," ujarnya.
Harapannya ke depan, lanjut Bahrudin, pihaknya akan berusaha lebih baik lagi untuk terus meningkatkan kinerja dalam segala bidang. "Menang dan kalah itu hal yang biasa dalam suatu kompetisi, tetapi itu bukanlah target kami, yang penting kami sudah membuktikan dengan segala kemampuan untuk kemajuan desa Muktiwari kedepan,” Jelasnya. (Red).
by : Yayat Hidayat